Pernahkan temen temen mengalami masalah ketika baru install MariaDB kemudian menjalankan mysql_secure_installation untuk mengubah password tapi kemudian tidak bisa login? Padahal password yang dimasukkan sudah benar tapi malah mendapat pesan error seperti berikut
ERROR 1698 (28000): Access denied for user 'root'@'localhost'
Pada kasus yang saya alami, ini terjadi karena MariaDB mencoba untuk melakukan authentikasi ke user root menggunakan plugin, bukan password. Solusinya mudah saja, jalankan perintah mysql menggunakan user root atau menggunakan sudo. Tapi cara ini tidaklah efektif, oleh karena itu kita harus menonaktifkan plugin yang terdapat pada tabel user di database mysql dengan cara berikut ini :
Masuk ke mysql mengguanakan sudo
$ sudo mysql -u root
MariaDB [(none)]> use mysql;
Hapus plugin pada tabel user dengan username root
MariaDB [mysql]> update user set plugin='' where User='root';
Reload privilege
MariaDB [mysql]> flush privileges;
Keluar dari mysql console
MariaDB [mysql]> \q
Sekian tips sederhana dari saya, terimakasih.
Catatan: ini pos pertama saat berkunjung ke BLC Telkom KPLI Klaten tahun 2016
Post a Comment
Pembaca yang baik selalu meninggalkan "JEJAK" !!!!