Dalam Linux, pembagian hak akses user dibedakan menjadi dua,yaitu user biasa dan super user (root).
Dengan hak akses super user, kita diperbolehkan merubah,
menambah, dan menghapus file konfigurasi system yang ada. Berbeda dengan user
biasa, yang memiliki hak akses terbatas.
Perbedaan antara user biasa dan super user, ditandai dengan
symbol “$” dan “#” pada terminal. Untuk login ke super user, gunakan perintah su.
Catatan:
-
Saat menggunakan “su” kita menggunakan password root
-
Saat menggunakan “sudo su” kita menggunakan password user kita
agus@server:~$
whoami
agus
agus@server:~$
tampilan di atas menunjukkan kita login sebagai user biasa dan memiliki
hak akses yang terbatas. Coba ketikkan perintah “apt-get update” pasti akan muncul peringatan seperti di bawah ini
agus@server:~$
apt-get update
E: Could not
open lock file /var/lib/apt/lists/lock - open (13: Permission denied)
E: Unable to
lock directory /var/lib/apt/lists/
E: Could not
open lock file /var/lib/dpkg/lock - open (13: Permission denied)
E: Unable to
lock the administration directory (/var/lib/dpkg/), are you root?
agus@server:~$
hal di atas dikarenakan user yang saat ini digunakan (agus) merupakan
user biasa dan tidak boleh menjalankan perintah tersebut,coba sekarang masuk ke
mode root dengan perintah “su”
kemudian ulangi perintah di atas,maka perintah tersebut akan berjalan.
agus@server:~$ su
Password: (isikan password root)
root@server:/home/agus#
apt-get update
Ign cdrom://[Debian GNU/Linux 7.1.0
_Wheezy_ - Official i386 DVD Binary-1 20130615-21:54] wheezy Release.gpg
Ign cdrom://[Debian GNU/Linux 7.1.0
_Wheezy_ - Official i386 DVD Binary-1 20130615-21:54] wheezy Release
Ign cdrom://[Debian GNU/Linux 7.1.0
_Wheezy_ - Official i386 DVD Binary-1 20130615-21:54] wheezy/contrib i386
Packages/DiffIndex
Ign cdrom://[Debian GNU/Linux 7.1.0
_Wheezy_ - Official i386 DVD Binary-1 20130615-
Reading
package lists... Done
…
root@server:/home/agus#
Post a Comment
Pembaca yang baik selalu meninggalkan "JEJAK" !!!!